ACIES Kuria Ratu Surga, 22 Maret 2025
Jumat, 28 Maret 2025
Add Comment
Puji Tuhan acara ACIES Kuria Ratu Surga dengan PIC Legio Maria Harapan Indah dapat terselenggara dengan baik dan lancar di Gereja St. Albertus Agung pada Sabtu, 22 Maret 2025. Semua itu merupakan berkat kebaikan Tuhan serta kekompakan dalam kerjasama Panitia Acies 2025.
Registrasi dimulai pukul 07.00 WIB pagi, peserta yang hadir juga cukup banyak, kurang lebih sekitar 280 orang; termasuk diantaranya anggota Legioner, anggota Auxilier dan simpatisan.
Saudara Simon Koa sebagai Host mengatur para anggota yang hadir di Lobby GKP, sebelum dimulainya perarakan. Dihadiri 17 Presidium yang terdiri dari 15 Presidium Senior dan 2 Presidium Junior; di mana di dalamnya ada 3 paroki yaitu dari Gereja St. Mikael Kranji. St. Albertus, St. Clara.
Pukul 08.00 WIB dimulai perarakan Patung Bunda Maria dari Lobby GKP menuju pintu Porta Sancta gereja. Dalam kata pembukaannya, Saudara Simon mengatakan; bahwa " Salah satu tradisi Legio Maria, yaitu Acies.
Acies berasal dari Bahasa Latin yang berarti bala tentara yang siap sedia bertempur. Acies merupakan kegiatan pokok Legio Maria, yang wajib diadakan oleh tiap dewan, setahun sekali, untuk mengungkapkan devosi kepada Bunda Maria dengan penyerahan diri segenap hati. Acies ini juga bertujuan menghimpun Legioner dari berbagai Presidium untuk mengungkapkan, membangun persaudaraan antar Legioner dan menyatakan persatuan serta ketergantungan Legioner kepada Bunda Maria; sekaligus untuk menerima kekuatan dan berkat Allah sebagai bekal bertempur, perjuangan satu tahun ke depan, serta mencari dan menata jiwa jiwa bagi Tuhan. "
Perarakan Bunda Maria dimulai dengan menyanyikan lagu " Ave Maria " oleh Koor Legio Junior Presidium Ratu Para Malaikat dari dalam gereja, serta para Legioner, Auxilier dan simpatisan dari luar gereja. Sampai di depan pintu Porta Sancta, Saudara Ernest Marianto (Asisten Pemimpin Rohani/APR); berdoa sebelum masuk ke dalam gereja.
Diawali dengan Tesera oleh Pemimpin Rohani Kuria Ratu Surga, Romo Caprilius Sitepu OFM. Cap, kemudian dilanjutkan dengan 50x Doa Rosario Peristiwa Gembira oleh Saudari Emilda Kasmi. Sebelum upacara penyerahan diri kepada Bunda Maria, Pemimpin Rohani memberikan peneguhan kepada para Legioner.
Romo Caprilius mengatakan, bahwa " para Legioner sebagai suatu badan berkumpul untuk memperbaharui kesetiaannya kepada Maria yaitu Ratu Legio, di mana Acies merupakan perayaan agung, perayaan utama dan dilaksanakan setiap tahun.
Bekerja dengan ketergantungan kepada ratunya, maka Acies merupakan pengungkapan, pembaruan terhadap kesetiaan Legio.
Acies biasanya dilaksanakan di 25 Maret, merupakan hari dimana Maria menerima kabar sukacita, atau tanggal terdekatnya.
Dalam Acies dilakukan :
- Membaharui janji kesetiaan secara pribadi maupun bersama kepada bunda Maria sebagai Panglima Tertinggi.
- Menerima kekuatan dan berkat doa sebagai bekal untuk ketekunan 1 tahun yang akan datang untuk melawan kekuatan yang tidak baik (setan).
Ciri khas Acies adalah tertib dan iman, dengan Acies dapat diketahui sejauh mana peran serta seorang Legioner di kalangan Legio dan hidup bermasyarakat.
Refleksi diri :
- Apakah sebagai seorang Legioner telah sungguh-sungguh melaksanakan tugas kerasulan dalam kurun 1 tahun ini dengan baik dan benar.
- Meminta doa kepada Bunda Maria agar dalam 1 tahun kedepan dapat melaksanakan tugas kerasulan dengan baik, dan bertanggung jawab.
Dalam Acies, dilakukan pembaharuan janji kesetiaan, dan dimaknai dalam tugas sebagai Legioner 1 tahun ke depan. Ini merupakan aset tertinggi, bernilai bagi hidup seorang Legioner. Wajib bagi setiap anggota Legio aktif, dan Auxilier mengikuti kegiatan Acies."
Acara penyerahan diri dengan pengulangan pengucapan janji, diawali oleh Pemimpin Rohani, Asisten Pemimpin Rohani, Dewan Kuria, lalu Legioner dan Auxilier. Lagu " Aku adalah milikMu, ya Ratu dan Bundaku " berkumandang dengan merdu mengiringi pengucapan janji sehingga suasana menjadi semakin khusuk.
Acara berlanjut dengan Misa Syukur yang dipimpin oleh Romo Paroki Joseph Biondi Mattovano (Romo Vano). Secara keseluruhan acara Acies selesai pada pukul 11.00 WIB dengan diakhiri sesi foto bersama.
Terima kasih, selamat bertugas melayani sebagai Legioner sejati.
Amiiinn ...
Penulis : ... & Publisher : .... - Tim PARPOL [Partisipan Pelayan Online]
Paroki Harapan Indah Bekasi
Paroki Harapan Indah Bekasi
0 Response to "ACIES Kuria Ratu Surga, 22 Maret 2025"
Posting Komentar
Mohon berkomentar secara bijaksana, bersudut pandang positif dan menyertakan identitas di akhir komentar (walaupun fasilitas komentar tanpa nama). Satu lagi mohon tidak meninggalkan komentar spam !
Terima Kasih | Tim KOMSOS St. Albertus Agung Kota Harapan Indah