iklan banner

Pertemuan BKSN 3 & BKSN 4 di Lingkungan Arcadius 5

Pada hari Sabtu tanggal 24 September 2022 jam 19:30 diadakan pertemuan offline BKSN 3 & BKSN 4 di rumah bapak Nicky blok PJ no 3 dengan dihadiri oleh 8 umat.

Acara dipimpin oleh ibu Fanny dan dibuka dengan lagu pembukaan PertolonganMu, dilanjutkan dengan doa pembukaan. Adapun tema BKSN 3 adalah Allah Sumber Harapan karena kasih SetiaNya. Pandemi covid dengan banyak variannya membawa dampak yang besar bagi umat manusia terutama yang kehilangan orang yang dikasihi, ketakutan akan tertular, tidak tahu kapan berakhir, ekonomi yang porak poranda dan kekhawatiran lainnya. Orang bertanya apakah semuanya ini adalah kehendak Tuhan? 

Bacaan kitab suci dari kitab Hosea 6:1-6 yang dibacakan bergantian.

Kitab Hosea mengungkapkan bahwa kasih setia Tuhan itu selalu ada seperti fajar yang muncul di pagi hari dan hujan turun mengairi dan menyegarkan bumi bahwa Tuhan tidak meninggalkan kita semua dalam situasi sulit. Ada dua tindakan Allah yang diperlihatkan adalah menerkam lalu menyembuhkan, serta  memukul lalu membalut. Di ayat 6 bahkan disebutkan bahwa Tuhan lebih menyukai pengenalan akan diri-Nya daripada kurban-kurban bakaran

Kemudian dilanjutkan dengan BKSN 4 dengan tema Allah Sumber Harapan karena Kerahiman-Nya. Bacaan kitab Hosea 11:1-11 dibacakan bergantian. BKSN 4 masih berkaitan dengan pandemi covid yang hampir 3 tahun menimpa seluruh umat manusia di dunia.

Dilanjutkan dengan sharing apakah Allah menyelamatkan atau meninggalkan kita
Setelah sharing dilanjutkan doa umat spontan dan diperkuat dengan Doa Bapa Kami dan dilanjutkan dengan Doa Penutup dan diakhiri dengan Berkat dan Perutusan. Kemudian dinyanyikan lagu Penutup Terima Kasih Tuhan



Demikian BKSN telah dilaksanakan di lingkungan Arcadius 5, semoga di pertemuan selanjutnya yang memasuki bulan Maria akan banyak umat yang hadir dalam Doa Novena dan Doa Rosario. Tuhan memberkati. Amin 🙏


Penulis : Agnes Evelyne & Publisher : F.X Rudy - Tim PARPOL  [Partisipan Pelayan Online]
Paroki Harapan Indah Bekasi

0 Response to "Pertemuan BKSN 3 & BKSN 4 di Lingkungan Arcadius 5"

Posting Komentar

Mohon berkomentar secara bijaksana, bersudut pandang positif dan menyertakan identitas di akhir komentar (walaupun fasilitas komentar tanpa nama). Satu lagi mohon tidak meninggalkan komentar spam !

Terima Kasih | Tim KOMSOS St. Albertus Agung Kota Harapan Indah

text gambar text gambar text gambar text gambar text gambar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel