Kaderisasi dan Pembekalan Hubungan Antar Agama dan Kemanusiaan (HAAK) Gereja Santo Albertus Agung Paroki Harapan Indah
Sabtu, 06 Agustus 2022
Add Comment
Seksi Hubungan Antar Agama dan Kemanusiaan (HAAK) Gereja Santo Albertus Agung Paroki Harapan Indah mengadakan kaderisasi dan pembekalan HAAK 2022 pada Sabtu 23 Juli 2022. Kegiatan dilaksanakan secara virtual Zoom, mulai jam 09.00 - 11.00 Wib. Undangan ini ditujukan untuk koordinator wilayah, ketua lingkungan, sie HAAK lingkungan, OMK, WKRI, penggiat masyarakat, umat yang menjabat/pengurus RT & RW, PKK, Posyandu, serta ketua dan pengurus Kategorial. Fokus Bangga jadi orang Indonesia, topik tema kali ini adalah “Mempersiapkan Diri Dan Terlibat Dalam Pelaksanaan Pesta Demokrasi Dan Berkelanjutan”.
Acara diawali oleh bu Mellynawati Sudirto, sebagai ketua HAAK. Seksi Hubungan Antar Agama dan Kemasyarakatan merupakan seksi yang berada dalam koordinasi bidang kesaksian, yang menyelenggarakan pelayanan pastoral evangelisasi paroki dalam bidang kesaksian masyarakat.
Sasaran utama pelayanan HAAK adalah di masyarakat. Dan salah satunya adalah umat yang paling dekat dengan masyarakat luas yaitu lingkungannya masing - masing. Lingkungan merupakan ujung tombak pastoral evangelisasi, memperkuat kehadiran gereja di lingkungan masyarakat. Untuk itu disarankan agar setiap wilayah ada koordinator tim HAAK lingkungan.
Tim HAAK lingkungan dan wilayah diharapkan membangun komunikasi, relasi dan bekerjasama dengan tokoh - tokoh agama dan kepercayaan di sekitar lingkungan. Dan juga membangun hubungan baik dengan pemerintah setempat seperti lurah, dewan kelurahan, camat, serta aparat - aparat birokrasi lainnya.
Ada beberapa kegiatan dan program tahunan HAAK :
1. Bina lingkungan masyarakat sekitar gereja
2. Silaturahmi masyarakat sekitar gereja
3. Buka puasa bersama masyarakat sekitar gereja, RT, RW dan tokoh masyarakat
4. Lomba 17 Agustus
5. Kaderisasi awam
Acara zoom ditutup dengan harapan semua yang hadir dapat lebih terlibat, berpartisipasi di dalam pelaksanaan pesta demokrasi sebagai perwujudan dari bangga jadi orang Indonesia.
Penulis : Ibu Arianthy Diana Kusuma & Publisher : F.X Rudy - Tim PARPOL [Partisipan Pelayan Online]
Paroki Harapan Indah Bekasi
Paroki Harapan Indah Bekasi
0 Response to "Kaderisasi dan Pembekalan Hubungan Antar Agama dan Kemanusiaan (HAAK) Gereja Santo Albertus Agung Paroki Harapan Indah"
Posting Komentar
Mohon berkomentar secara bijaksana, bersudut pandang positif dan menyertakan identitas di akhir komentar (walaupun fasilitas komentar tanpa nama). Satu lagi mohon tidak meninggalkan komentar spam !
Terima Kasih | Tim KOMSOS St. Albertus Agung Kota Harapan Indah