iklan banner

Pertemuan APP 3 di Lingkungan Arcadius V

Pertemuan APP 3 dengan tema: Peran Gereja Dalam Bidang Perlindungan  Sosial, di lingkungan Arcadius V, dilangsungkan secara gmeet, pada hari Sabtu, tanggal 19 Maret 2022, jam 20:00 WIB, dengan fasilitator pak Andreas Tantri, dan diikuti 10 participant. Acara diawali dengan lagu Pembukaan mars Arah dasar Berdirilah Teguh Janganlah Goyah, dan dilanjutkan dengan doa pembukaan dan kata pengantar. 

Perlindungan sosial adalah tanggung jawab negara untuk memenuhi kebutuhan dasar di bidang pangan, sandang, perumahan, pendidikan, dan kesehatan. Gereja Katholik dalam memajukan keadilan sosial mempunyai kewajiban yang sejalan dalam memberikan bantuan kepada masyarakat yang miskin dan rentan. 

Video pertama menceritakan seorang pemulung yang bercerai dengan istrinya dan harus mengasuh kedua anaknya yang masih balita, pemulung itu menjadikan gerobaknya sebagai rumah untuk 2 anaknya yang masih balita di saat pemulung harus bekerja memulung di sepanjang hari menelusuri jalanan untuk memulung 

Video kedua menceritakan potret manusia silver di sudut ibu kota, bagaimana mereka harus melumuri tubuh dengan campuran cat sablon dan minyak goreng, mereka berjalan untuk mendapatkan sedekah dengan terpapar terus menerus dengan sinar UV dari sinar matahari selama 5-8 jam, bagaimana akan terjadi resiko alergi kulit, mengganggu saluran nafas & mata, dan resiko kesehatan lainnya. Disaat bekerja ada resiko dikejar Dinas Sosial. Ketika harus dibersihkan cukup sulit, harus pakai sabun cuci piring. Mereka mau menjadi manusia silver karena sulitnya mendapat pekerjaan, mereka harus memenuhi kebutuhan keluarga. 

Kisah manusia silver dibacakan oleh Bapak Hengki dan dilanjutkan dengan menjawab 2 pertanyaan sebagai bahan sharing:
  1. Hal apa yang menarik perhatian & menyentuh hati anda? Menurut anda, apa yang menyebabka keluarga yang tetap mampu n kondisi itu bisa terjadi?
  2. Meski banyak keluarga yang mengalami kesulitan ekonomi, namun sebenarnya banyak juga keluarga yang tetap mampu menjaga tingkat kesejahteraannya. Apa yang bisa dilalukan untuk dapat menolong keluarga yang mengalami kesulitan? 

Sebelum dibacakan bacaan Injil Markus 8:1-10 yang dibacakan oleh ibu Nelly, dinyayikan lagu antar bacaan "Firmanmu Pelita bagi Kakiku". Bacaan Markus 8:1-10 berisi tentang  Yesus memberi makan 4000 orang, dimana di ayat Markus 8:2, hati Yesus tergerak oleh belas kasihan, karena sudah 3 hari mereka  mengikuti Yesus. Kalo kita murid Yesus maka kita harus punya rasa belas kasihan/ perhatian atau malahan kita merasa indenpendent/mandiri. Untuk yang merasa mandiri, kita berdoa supaya Allah membuka mati hati kita dengan memberi kita kepekaan untuk membantu orang yang perlu ditolong dan bagaimana kita bisa memberi perhatian. 

Acara dilanjutkan dengan Aksi Nyata, dengan dipilih 5 pekerjaan di lingkungan kita yang mengalami kesulitan berat dalam kehidupan mereka saat ini, apakah yang bisa kita bantu untuk meringankan kesulitan mereka?
  1. Penjual sayur matang di pasar family, karena pademi tidak jual sayur matang lagi tapi jualan dagangan lain
  2. Pengemis lansia yang sebenarnya bukan warga lingkungan kita tapi sering berada di lingkungan kita
  3. Security yang penghasilannya pas-pasan
  4. Kakek nenek yang tinggal sendirian, jauh dari keluarga
  5. Penjahit di pasar family, selama masa pandemi yang sepi pelanggan
Pilihan akan dibahas bersama ketua lingkungan lebih lanjut apa yang bisa dibantu untuk mereka. 











Acara dilanjutkan dengan Doa Umat yang dibacakan oleh Ibu Nelly, dilanjutkan Doa Bapa Kami, Doa Penutup dan Perutusan, dan ditutup dengan lagu Penutup Kasih.
APP 4 diadakan di hari Sabtu tanggal 26 Maret 2022, semoga lebih banyak umat yang ikut, Tuhan Memberkati kita semua.

Penulis : Agnes Evelyne & Publisher : F.X Rudy - Tim PARPOL  [Partisipan Pelayan Online]
Paroki Harapan Indah Bekasi

0 Response to "Pertemuan APP 3 di Lingkungan Arcadius V"

Posting Komentar

Mohon berkomentar secara bijaksana, bersudut pandang positif dan menyertakan identitas di akhir komentar (walaupun fasilitas komentar tanpa nama). Satu lagi mohon tidak meninggalkan komentar spam !

Terima Kasih | Tim KOMSOS St. Albertus Agung Kota Harapan Indah

text gambar text gambar text gambar text gambar text gambar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel