iklan banner

PERTEMUAN KEDUA BULAN KITAB SUCI NASIONAL 2021 LINGKUNGAN ARCADIUS 1

Pertemuan kedua BKSN umat Arcadius 1 diadakan pada Sabtu, 11 September 2021 yang dihadiri oleh 15 umat dimulai pukul 20.00 WIB. Pertemuan kedua  mengambil tema “Yesus, Sahabat bagi Mereka yang Kehilangan” Tema ini diangkat berdasarkan Injil Yoh. 11:1-44). Dalam pertemuan malam ini bacaan tersebut dibacakan secara bergantian oleh bapak Felix dengan istrinya.

Pertemuan BKSN kedua dipandu oleh Setiawan Budikarna. Beliau mengajak umat yang hadir pada malam itu diajak untuk mendalami dan merenungkan perikop dari Injil Yohanes (Yoh. 11:1-44) yang menceritakan tentang Lazarus yang dibangkitkan. Kisah ini tidak hanya berbicara tentang mukjizat yang luar biasa, di mana seorang yang mati dapat dihidupkan lagi, tetapi juga tentang Yesus yang mau datang dan hadir di tengah keluarga yang mengalami kesedihan akibat salah seorang anggota yang mereka cintai meninggal. Kehadiran Yesus di tengah kesedihan mereka sebenarnya sudah cukup menghibur.

Di sini, Yesus ditampilkan sebagai sahabat yang mau bersimpati dengan penderitaan mereka yang kehilangan orang tercinta. Selesai renungan dilanjutkan dengan sharing iman tentang mukjijat yang kita alamai selama ini antara lain napas. Kita sering kali tidak menyadari bahwa napas adalah suatu mukjijat Allah yang kita rasakan setiap hari. Untuk itu sangat baik kalau kita senantiasa bersyukur kepada Allah.

















Rasa syukur itu kita wujudkan dengan saling menyapa, saling mendoakan, saling tersenyum kepada sesama kita. Pertemuan kedua ini  diakhiri pada pukul 21.00 ditutup oleh berkat Allah melalui Bapak Subur. Tuhan memberkati. Amin

Penulis : Bpk. Theo Hari & Publisher : F.X Rudy - Tim PARPOL  [Partisipan Pelayan Online]
Paroki Harapan Indah Bekasi

0 Response to "PERTEMUAN KEDUA BULAN KITAB SUCI NASIONAL 2021 LINGKUNGAN ARCADIUS 1"

Posting Komentar

Mohon berkomentar secara bijaksana, bersudut pandang positif dan menyertakan identitas di akhir komentar (walaupun fasilitas komentar tanpa nama). Satu lagi mohon tidak meninggalkan komentar spam !

Terima Kasih | Tim KOMSOS St. Albertus Agung Kota Harapan Indah

text gambar text gambar text gambar text gambar text gambar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel