Baptis Remaja gereja St Albertus Agung Paroki Harapan Indah
Kamis, 06 Mei 2021
Add Comment
Hari ini, Rabu, 05 Mei 2021 sebanyak 12 anak remaja yang berusia di bawah 18 tahun telah menerima Sakramen Inisiasi : Sakramen Baptis, Sakramen Ekaristi, dan Sakramen Krisma. Sementara 1 anak menerima Sakramen Baptis dan Sakramen Ekaristi saja karena usianya di bawah 11 tahun. Mereka adalah kelompok kedua dari 39 calon baptisan baru. Kelompok berikutnya diadakan pada Jumat mendatang.
Ibadat penerimaan Inisiasi yang diteruskan dengan perayaan Ekaristi, dimulai pukul 18.30 dipimpin oleh Romo Nemesius Pradipta Pr. Romo mengingatkan bahwa dengan baptisan mereka diangkat menjadi Anak-anak Allah harus menampilkan ciri-ciri kekatolikan dalam bertingkah laku dan berbicara. Juga disarankan agar di rumah disiapkan KOTAK IMAN dimana barang-barang rohani, foto-foto kegiatan rohani bisa disimpan di dalam kotak tersebut dan suatu saat bisa dipakai untuk merefleksikan diri apabila menghadapi masalah. Romo juga berharap agar para baptisan baru terus didampingi dan didik terutama dalam hal iman supaya mereka semakin mengerti tata gerak yang semestinya dalam perayaan Ekaristi dan semakin mendalami iman mereka kepada Sang Juru Selamat Yesus Kristus. Tugas ini terutama ditujukan kepada para orang tua dan para pendamping yang turut menyaksikan upacara baptisan ini, apalagi dalam suasana pandemi sekarang ini praktis peranan keluarga sangat besar.
Kegiatan ini berakhir pada pukul 19.30 dengan acara foto Bersama 13 baptisan baru dengan pastor dan orang tuanya. Semoga mereka semakin diberkati oleh Tuhan dan menjadi Saksi Kristus di tengah-tengah masyarakat.
Penulis :Theo Hari & Publisher : Hery WW - Tim PARPOL [Partisipan Pelayan Online]
Paroki Harapan Indah Bekasi
Paroki Harapan Indah Bekasi
0 Response to "Baptis Remaja gereja St Albertus Agung Paroki Harapan Indah"
Posting Komentar
Mohon berkomentar secara bijaksana, bersudut pandang positif dan menyertakan identitas di akhir komentar (walaupun fasilitas komentar tanpa nama). Satu lagi mohon tidak meninggalkan komentar spam !
Terima Kasih | Tim KOMSOS St. Albertus Agung Kota Harapan Indah