Meet up Online Keluarga Theresia 5 di APP 2
Rabu, 03 Maret 2021
Add Comment
Pada hari Senin, tanggal 1 Maret 21 pukul.19.30 WIB, Lingkungan Theresia 5 kembali menyelengarakan Meet Up Online dalam masa prapaskah minggu kedua via Google Meet sebanyak 20 umat.
Persaudaraan dalam masyarakat adalah tema yang mendasari pertemuan kali ini. Doa pembuka dan Renungan dibawakan oleh Ibu Ignasia dengan penuh sukacita.
Renungan diambil dari Injil Lukas 10 : 25-37 tentang Orang Samaria yang Baik Hati. Dalam mendalami injil tersebut, Umat diberikan kesempatan untuk membagikan pengalaman dan keinginannya berperan seperti apa dalam kehidupan sehari-hari. Ada yang ingin seperti Orang Samaria yang baik hati, ada yang memilih menjadi keledai yang mau memikul beban berat untuk orang lain dan ada juga yang selama ini merasa seperti Orang Lewi yang mengetahui kesulitan orang lain namun tidak bertindak apa-apa.
Setelah merenungkan bacaan injil, Ibu Ignasia kembali mengajak umat untuk menyaksikan video yang sangat kaya makna, dimana video tersebut menceritakan 2 orang anak kecil yang miskin dan kaya. Anak yang miskin memiliki hati yang kaya untuk membantu orang lain ditengah kesulitannya sendiri dan anak yang kaya juga memiliki hati berbagi untuk anak yang miskin.
Renungan ditutup dengan kuis menebak gambar yang telah disiapkan Ibu Ignasia mengenai beberapa gambar kehidupan masyarakat saat ini. Saat membagikan gambar tersebut, Ibu Ignasia mempersilahkan umat menceritakan makna gambar tersebut sehingga memupuk kepekaan dalam kehidupan bermasyarakat.
Dalam pertemuan tersebut, umat Theresia 5 mendapat pandangan mengenai kehidupan bermasyarakat antara lain dengan semangat dalam:
- Memiliki hati yang terbuka dan peka terhadap kesulitan orang lain
- Mengenali diri Yesus dalam diri Saudara / Saudari kita yang tersisih
- Menyadari spiritual persaudaraan yaitu alasan kita mengasihi dan menerima semua Saudara dan Saudari kita yakni Tuhan Sendiri dalam diri sesama kita yang membutuhkan.
Pertemuan virtual tersebut ditutup dengan doa umat dan foto bersama.
Umat Theresia 5 pun semakin menyadari dan diharapkan bisa semakin peka akan pentingnya persaudaraan dalam bermasyarakat.
Penulis : Natalyna & Publisher : F.X Rudy - Tim PARPOL [Partisipan Pelayan Online]
Paroki Harapan Indah Bekasi
Paroki Harapan Indah Bekasi
0 Response to "Meet up Online Keluarga Theresia 5 di APP 2"
Posting Komentar
Mohon berkomentar secara bijaksana, bersudut pandang positif dan menyertakan identitas di akhir komentar (walaupun fasilitas komentar tanpa nama). Satu lagi mohon tidak meninggalkan komentar spam !
Terima Kasih | Tim KOMSOS St. Albertus Agung Kota Harapan Indah