iklan banner

Pertemuan APP 1 Wilayah Anastasia

Wilayah St. Anastasia terdiri dari 4 lingkungan dalam hal ini sepakat untuk melaksanakan pertemuan pertama APP 2021 secara bersama-sama.  Acara ini terselenggara pada hari Selasa tanggal 23 Februari 2021 pukul 19.30 WIB.

Setidaknya ada 30 keluarga yang mengikuti kegiatan yang dipandu oleh ketua lingkungan St. Anastasia 1 ini. Pertemuan virtual ini dibuka oleh Bapak Sudiyono. Setelah lagu pembuka dilanjutkan dengan renungan singkat dari kaling St Anastasia 1. 

Bacaan diambil dari Injil Yohanes 2 : 1 – 11 Tentang Perkawinan di Kana. Kasih Persaudaraan dalam Keluarga dapat mengubah banyak hal dan sangat diperlukan oleh keluarga pada masa -masa seperti pandemic saat ini. Perubahan yang dimaksud adalah perubahan kearah yang baik , yang memupuk saling pengertian.

Dalam kesempatan ini suster Ester Kym menambahkan bahwa persaudaraan dalam keluarga harus dibentuk dari adanya saling memahami, pengertian antara satu dengan yang lain. Kasih Persaudaraan dalam keluarga tidak hanya terjadi dalam lingkungan keluarga pada umumnya (antara suami-istri,anak-anak, orangtua ) tetapi hal itupun terjadi dalam Komunitas Para Suster juga di Lingkungan Panti Asuhan Vita Dulcedo. Selain itu hal terpenting dalam membina kasih persaudaraan dalam keluarga adalah KEPEKAAN ( peka terhadap sesame dan lingkungan sekitar). Penjelasan ini pun didukung oleh Suster Hillaria Sinaga Kym selaku pimpinan Panti Asuhan Vita Dulcedo

Bapak Ernest menambahkan pula bahwa Hidup dalam kasih persaudaraan keluarga membutuhkan 3 hal yaitu :

  • Saling berbagi
  • Saling mengisi
  • Saling peduli

Atensi umat cukup baik terlihat dengan adanya sharing dari beberapa keluarga. Ada pun keluarga yang sharing  adalah sebagai berikut :

  • Bapak Maryanto ; Sangat mengapresiasi kegiatan lingkungan ini meskipun dilakukan secara Virtual
  • Bapak Basillius : Sangat gembira menyambut kegiatan ini setelah sekian lama vakum karena pandemi, apalagi dengan keterlibatan Para Suster dalam ikut serta memberikan pendalaman materi, sehingga merasa diperhatikan oleh pihak Gereja.

Kegiatan dilanjutkan dengan doa umat dan ditutup dengan doa penutup dan lagu Mars Tahun Refleksi. 
























Penulis : Marcellina Ratna & Suster Ester KYM |  Publisher : Hery WW - Tim PARPOL  [Partisipan Pelayan Online] Paroki Harapan Indah Bekasi

0 Response to "Pertemuan APP 1 Wilayah Anastasia"

Posting Komentar

Mohon berkomentar secara bijaksana, bersudut pandang positif dan menyertakan identitas di akhir komentar (walaupun fasilitas komentar tanpa nama). Satu lagi mohon tidak meninggalkan komentar spam !

Terima Kasih | Tim KOMSOS St. Albertus Agung Kota Harapan Indah

text gambar text gambar text gambar text gambar text gambar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel