Legio Maria Junior di Paroki Harapan Indah
Selasa, 14 Mei 2019
Add Comment
Legio
Maria Junior untuk pertama kalinya hadir di Paroki Harapan Indah. Komunitas
kecil ini termasuk dalam salah satu kelompok kategoial paroki, yakni Legio
Maria. Presidium ini usianya belum genap setahun. Karena masih tergolong baru, Legio
Maria Junior berada di bawah pendampingan Presidium Bunda Penolong Abadi Paroki
Harapan Indah Bekasi Ide pendirian Legio Maria Junior sudah cukup lama. Kuria
Ratu Surga terus menggaungkan dan mendorong setiap presidium yang ada di paroki
untuk lebih serius menanggapi hal ini.
Setelah
melalui proses yang panjang, Presidium Bunda Penolong Abadi dalam rapat pra
laporan tahunan, kembali memasukkan rencana pendirian Legio Maria Junior pada
agenda pertemuan. Ibu Tari sebagai Perwira meminta tanggapan maupun saran
tentang hal ini. Ide itu ditanggapi oleh Sr. Ester KYM sebagai APR Presidium
Bunda Penolong Abadi sekaligus sebagai tim pendamping Panti Asuhan Vita Dulcedo. Bahwa ada peluang dan
kemungkinan besar jika anak-anak Panti Asuhan yang diasuh oleh para Suster KYM
membentuk satu presidium Junior. Dengan pertimbangan, tidak begitu sulit
merekrut anggota, jumlahnya juga sudah memenuhi syarat sebagai presidium,
kemudian dalam proses pembinaan akan lebih mudah diarahkan.
Tanggapan
positif ini disambut gembira oleh anggota presidium. Tidak membutuhkan waktu
yang lama, para suster KYM dengan terbuka menerima bahkan memasukkan kegiatan
Legio Maria Junior sebagai bagian dari kegiatan bina rohani anak-anak Vita
Dulcedo. Maka pada tanggal 27 Juni 2018, dimulai rapat pertama Legio Junior.
Dihadiri oleh para APR, perwira dan anggota presidium Bunda Penolong Abadi dan
17 orang anak-anak Vita Dulcedo. Jenjang usia SD-SMP.
Pada
tanggal 17 Februari 2019 Legio Maria Junior Presidium Ratu Para Malaikat
disahkan oleh Kuria Ratu Surga. Presidium ini berada di bawah naungan Presidium
Bunda Penolong Abadi di Paroki St. Albertus Agung Harapan Indah – Bekasi.
Kendati pada awalnya Legio Maria Junior ini hanya diperuntukkan untuk pembinaan
rohani anak-anak Vita Dulcedo. Namun dalam perjalanan, berkembang ide
untuk memberi kesempatan kepada
anak-anak lainnya untuk bergabung. Sampai saat ini jumlah anggota yang sudah
aktif ada 20 orang.
Setelah
pengesahan disusun struktur keanggotaan. Pembimbing Rohani: RD. Bernardus Dimas
Indragraha (pengganti PR sebelumnya), APR : Sr. Ernestin KYM, Ketua: Maria
Laurentina De Lores, Wakil Ketua sekaligu menjabat sebagai sekretaris:
Prudencia Wilfrida de Castro. Rapat berlangsung setiap sekali seminggu pada
hari Sabtu pukul 08.00 WIB – 09.00 WIB di Jl. Flamboyan KM 10-11 Harapan Indah.
Kegiatan
rutin para legioner yakni, mengadakan rapat mingguan setiap sabtu pagi pukul
08.00-09.00 WIB, mendaraskan doa-doa Tesera, melaporkan tugas mingguan, dan
pengarahan dari Ibu Tari sebagai Perwira
Presidium Bunda Penolong Abadi, dibantu oleh para anggota lainnya. Yang menarik
dari kegitan ini selain membiasakan diri untuk berdevosi kepada Maria, mereka
diberi tugas secara bergantian untuk menuliskan inti dari khotbah/homily pastor
setiap minggu, kemudian hasilnya dibagikan kepada anggota lainnya saat rapat.
Ada yang berminat?
Apa syaratnya untuk bergabung?
Legio Maria Junior ini terbuka untuk umum bagi anak-anak yang beragama Katolik dan sudah sekolah di SD hingga usia remaja. Diutamakan bagi anak yang sudah menerima komuni pertama. Namun demikian bila ada anak yang belum menerima komuni pertama yang berminat silahkan saja bergabung dan bahkan nanti ke depan bisa dibentuk kategori baru.
Mari bergabung bersama kami Legio Maria Junior Presidium Ratu Para Malaikat. Anda akan merasakan betapa indahnya berdevosi kepada Bunda Maria.
Salam Legioner…
Ave Maria…
Apa syaratnya untuk bergabung?
Legio Maria Junior ini terbuka untuk umum bagi anak-anak yang beragama Katolik dan sudah sekolah di SD hingga usia remaja. Diutamakan bagi anak yang sudah menerima komuni pertama. Namun demikian bila ada anak yang belum menerima komuni pertama yang berminat silahkan saja bergabung dan bahkan nanti ke depan bisa dibentuk kategori baru.
Mari bergabung bersama kami Legio Maria Junior Presidium Ratu Para Malaikat. Anda akan merasakan betapa indahnya berdevosi kepada Bunda Maria.
Salam Legioner…
Ave Maria…
0 Response to "Legio Maria Junior di Paroki Harapan Indah"
Posting Komentar
Mohon berkomentar secara bijaksana, bersudut pandang positif dan menyertakan identitas di akhir komentar (walaupun fasilitas komentar tanpa nama). Satu lagi mohon tidak meninggalkan komentar spam !
Terima Kasih | Tim KOMSOS St. Albertus Agung Kota Harapan Indah