Temu Komsos Dekenat Bekasi
Senin, 02 September 2013
Sinergi dari tim KOMSOS beberapa paroki dan stasi se Dekenat Bekasi diharapkan mampu membangkitkan kekuatan Komsos yang luar biasa untuk berkarya dalam pewartaan. Hal tersebut adalah salah satu tujuan diadakan Temu Komsos se Dekanat Bekasi yang diselenggarakan di Ruang Rapat Lantai 2 Gereja St. Albertus Kota Harapan Indah pada hari Minggu 1 September 2013 pukul 12.30 sampai dengan 15.00 WIB.
Acara yang dihadiri hampir 30 orang berlangsung cukup santai sesuai skenario untuk mengakrabkan dan mensinergikan tim komsos Paroki se Dekanat Bekasi. Acara diawali dengan makan siang sambil menikmati tayangan pengenalan tentang Gereja St. Albertus. Sambutan pertama oleh Bapak Hutomo sebagai koordinator Komsos se Dekanat Bekasi. Sekilas apa dan bagaimana serta tujuan diadakannya acara ini dijelaskan dalam sambutan tersebut. Sambutan kedua dari Ketua Komsos Stasi Harapan Indah bapak Herybertus WW sekaligus mewakili Stasi Harapan Indah sebagai tuan rumah. Tidak ketinggalan Bapak Petrus Urspon sebagai Koordinator Bidang Pewartaan memberikan beberapa masukan dan pencerahan melalui sambutannya.
Romo Harry, sebagai Romo Komsos KAJ berhalangan hadir namun diwakili oleh Mas Raka KAJ dan memberikan beberapa pesan dari Romo Harry. Pesan beliau antara lain adalah agar tim Komsos se Dekanat Bekasi membuat sesuatu secara bersama agar saling bersinergi. Hal tersebut langsung ditanggapi peserta seiring dengan pembahasan sharing dari masing Komsos Paroki/Stasi.
Hasil akhir diantara tim Komsos sudah terlihat mulai bersinergi dengan menyediakan ruang khusus Dekanat Bekasi di website masing-masing. Secara intern akan dibangun media komunikasi yang lebih komunikatif. Mengingat padatnya penggunaan ruang di St. Albertus maka sekitar jam 15.00 WIB acara ditutup dan sebagian masih asyik melanjutkan sharingnya di depan Gua Maria. Bravo Komsos !