iklan banner

Menjalin Komunikasi Yang Baik Dalam Keluarga

Kebahagiaan dan sukacita terpancar dari setiap wajah umat Lingkungan Yohanes 4 yang ikut serta dalam Rekoleksi dan Rekreasi yang diadakan pada hari Sabtu-Minggu, 20-21 Juli 2013 di Natural Hill Lembang. Rekoleksi ini dipimpin oleh Bapak Eko Bhakti dan dibantu oleh Sr. Zita KYM dan Sr. Lydia KYM. Tema dari rekoleksi ini adalah “ Menjalin Komunikasi Yang Baik Dalam Keluarga”.

 
Dalam rekoleksi ini Bapak Eko memberikan cara bagaimana mempermudah komunikasi dalam keluarga dengan menggunakan preferensi setiap anggota keluarga. Terlihat orang tua yang hadir sangat antusias mendengarkan pemaparan dari Bapak Eko. Tepat pukul 16.30 WIB semua peserta mengikuti misa yang dipimpin oleh Romo Anton Subianto, OSC.

Sesi kedua dilanjutkan dengan permainan gembira yang dipandu oleh Sr. Zita KYM dan Sr. Lydia KYM. Dalam permainan gembira ini orang tua dan anak-anak ikut serta, sehingga terlihat jelas bagaimana kekompakan antara orang tua dengan anak-anak mereka. Tujuan dari permaianan gembira ini adalah pentingnya komunikasi dan kerjasama dalam keluarga dan kelompok.


Minggu pagi diadakan senam bersama yang dipimpin oleh Bapak Harry dan dilanjutkan dengan rekreasi ke Air Terjun yang ada di Natural Hill. Selaku ketua panitia rekoleksi ini Bapak Eko pun mengucapkan banyak terimakasih atas kerjasama serta bantuan semua warga Lingkungan Yohanes 4 sehingga kegiatan ini bisa terlaksana dengan baik. Acara ditutup dengan foto bersama dan dilanjutkan dengan makan siang.

Astrid - Lingkungan Yohanes 4

text gambar text gambar text gambar text gambar text gambar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel