iklan banner

HATI YANG RAHIM

HATI YANG RAHIM (Luk 15:3-7)

Setiap orang bisa saja jatuh ke dalam dosa. Tetapi ia juga mempunyai kemampuan untuk bangkit dari dosa-dosa itu. Orang-orang Farisi dan ahli Taurat hanya melihat dosa orang, tetapi tidak melihat pertobatannya. Mereka suka membicarakan dosa orang-orang itu dan menganggap mereka sebagai sampah masyarakat. Sebaliknya, Tuhan Yesus menunjukkan hati-Nya yang rahim. IA merangkul orang berdosa, membetulkan hidupnya yang sudah rusak dengan penuh kasih sayang, dan menuntunnya kembali ke jalan yang benar.

Rahim adalah tempat tumbuhnya kehidupan. Hati yang rahim melahirkan sikap menerima masa lalu sesama yang berdosa secara dewasa, mengampuninya, menasehati dan berdoa baginya, menjaga harga diri dan rahasia hidupnya seberat apapun dosanya, serta usaha untuk menunjukkan jalan hidup baru yang benar. Ketika anda berhadapan dengan sesamamu yang berdosa, apa yang biasanya anda lakukan? Menjadi seperti Yesus atau seperti orang Farisi?

Salam Kasih Dalam Sang Sabda.
Rm. Yonas, SVD
text gambar text gambar text gambar text gambar text gambar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel